what a tricky little boy..
I Wonder if the Tooth Fairy was real and not just a children fairy-tales. 🙂
-
lol.. haha.. kemarin ini g bikinin tugas “Langkah-Langkah membuat dan mengirim email” gelo banget dah.. dapet tugas kaya gitu sih ok juga loh hahaha..
nih g share aja yah hasil karya g, sapa tau bisa membantu yang mo bikin email tapi belom ngerti.. xD (soalnya ada beberapa temen g juga yang masi belom ngerti ehehe..) langsung aja ya .. enjoy~
(oh ia, thanks buat bodhi buat correctionnya di judul post. < - bodhi yg minta di MSN)
Langkah Langkah Membuat dan Mengirimkan E-MailE-mail adalah suatu layanan pengiriman pesan melalui internet yang saat ini dimanfaatkan oleh mayoritas pemakai internet didunia. Untuk membuat E-mail, terdapat 2 cara, yang pertama adalah menggunakan E-mail client, dan yang ke-2 adalah menggunakan layanan web-based E-mail seperti yang di berikan oleh Yahoo, Gmail atau Hotmail.
Kali ini saya akan membahas langkah langkah untuk membuat E-mail menggunakan cara yang ke-2 yaitu dengan menggunakan layanan web-based E-mail dari Yahoo. Disertai dengan beberapa gambar.
1. Buka browser anda dan masukan alamat http://mail.yahoo.com, masukan Yahoo! ID (alamat e-mail) dan password anda di kolom yang telah diberikan seperti gambar dibawah. Lalu pilih “Sign-In”
2. Setelah terhubung ke Inbox anda, untuk membuat email baru, pilih option “New” -> “Email Message” di bagian kiri atas seperti gambar dibawah ini.
3. Setelah itu akan muncul Kolom baru untuk membuat email seperti yang terlihat dibawah ini.1. Send : Berfungsi untuk mengirim email yang sudah siap dikirim.
2. Attach : Berfungsi untuk menyisipkan file di email anda yang bisa didownload sang penerima nantinya.
3. Save Draft : Untuk menyimpan email yang sedang anda buat.
4. Spelling : Untuk meng-cek pengetikan kata kata anda, biasanya spelling ini untuk mengecek kesalahan kata kata yang ditulis dalam bahasa Inggris.
5. Cancel : Untuk membatalkan pembuatan email
6. Kolom yang berisikan keterangan dari sebuah email :
To : alamat email orang yang dituju.
Cc : untuk membuat tembusan email ke alamat ini.
Subject : Berisikan judul email agar lebih mudah dikenali.7. Tool Box : Berisikan tools tools yang digunakan untuk membuat isi email, seperti jenis tulisan, mengganti ukuran huruf, menyisipkan smiley, memformat tulisan, dan sebagainya.
8. Halaman Penulisan Isi Email. Anda dapat mengetikan kata kata atau memasukan gambar di kolom ini.
9. Stationery : Berisikan berbagai jenis latar belakang yang dapat digunakan untuk memformat kolom nomor 8 pada gambar, pada gambar diatas saya tidak menggunakan pilihan stationery.
4. Mengattach File kedalam email anda, bila dibutuhkan, anda dapat menyisipkan file file yang tidak dapat dicantumkan di kolom 8 pada gambar yang ada di halaman 3 pada email anda. Berikut ini adalah langkah langkahnya :
1. Pilih “Attach” untuk menyisipkan file. (ref. kolom 8 pada gambar di langkah 3)2. Setelah muncul window baru seperti gambar diatas, cari lokasi file yang ingin anda sisipkan.
3. Pilihlah file yang ingin anda sisipkan, untuk saat ini Yahoo! Memberikan layanan untuk menyisipkan file dengan total ukuran maksimal 10MB per-email.
4. Setelah selesai memilih file yang ingin disisipkan, pilih “Open” dan tunggu beberapa saat untuk mengupload file anda.
5. Lengkapilah email anda dengan mengisi Alamat Email yang dituju, Subject untuk email anda, File yang telah di attach sebelumnya, dan isi email anda. Kira kira hasilnya seperti gambar dibawah ini:
Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah:
1. Alamat penerima, apakah sudah benar apa belum
2. Pengisian kolom “Cc:” apakah anda ingin mengirimkan email tembusan atau tidak, untuk email rahasia dan pribadi lebih baik tidak menggunakannya.
3. Ukuran file jika anda meng-attach file, apakah sudah sesuai dengan ukuran file di computer anda atau tidak, untuk menghindari file yang corrupt dan tidak dapat didownload oleh penerima email.
4. Isi dari email itu sendiri. Apakah sudah sesuai apa belum, untuk pengiriman email kepada instansi resmi, lebih baik isi dari email dicek ulang, apakah ada kata kata yang salah atau tidak.
6. Jika sudah selesai, Pilih “Send” (ref. kolom 1 pada gambar di langkah ke 3). Jika email berhasil dikirim, akan muncul halaman baru seperti gambar dibawah ini.
Selamat Email Anda Telah Berhasil Dikirim!Moga moga bisa membantu temen temen yang mo bikin email, emang sih kebanyakan orang pasti dah pada bisa bikin email hehe.. tapi ya gk ada salahnya kan bikin artikel kaya gini, daripada ngepost gk jelas gk tau mo post apa hehe
copyright (c) 2009, by Mahenda
Dilarang menyebarluaskan, memperbanyak, Copy-Paste, apalagi dijual! tanpa izin dari Mahenda.